Minggu, 28 Agustus 2011

Akhir Ramadhan

Tak terasa, Ramadhan yang sebulan lalu kita tunggu-tunggu kini sudah berada pada penghujungnya. Malam ini adalah malam ke-29 pada bulan Ramadhan tahun ini. Aku merasa, yah seperti yang telah ku katakan pada postingan sebelumnya bahwa aku masih kurang sekali. Banyak hal yang telah kusia-siakan pada Ramadhan tahun ini. Tapi mau dikatakan dan diapakan lagi, nasi sudah menjadi bubur.Mudah-mudahan saja Allah menerima Amal ibadah yang telah kita kerjakan pada Ramadhan dan bulan-bulan sebelum serta sesudahnya.

Malam ini, saat sholat tarawih, ada selingan ceramah atau yang lebih dikenal oleh masyarakat kami adalah kultum. Saat itu sang penceramah membicarakan masalah 'iedul Fithri. عيد الفطر. Yang dimana arti dari  عيد : Kembali dan الفطر : Suci. Dengan harapan kita semua yang telah melalui bulan Ramadhan, bulan pelatihan ini bisa kembali kepada fithrah atau kesucian bak bayi yang baru lahir (Amiin).
Namun ada sesuatu yang membuat ku sedih, saat sang penceramah membacakan takbir, hatiku serasa... (sedih, read), Aku berpikir, ternyata waktu begitu cepat berlalu, ramadhan ini, akan segera pergi meninggalkan kita semua, masih adakah kesempatan untuk berjumpa dengannya lagi tahun depan. Yak, aku berdo'a semoga saja aku dapat dipertemukan dengannya lagi tahun depan. Amiin.

Senin, 22 Agustus 2011

LIBURAN di Rumah

Seperti layaknya semua jurusan, semua fakultas dan semua Universitas libur merupakan hal yang wajib (sebenarnya yang dinginkan) bagi mahasiswa. Aku (kami read) memulai libur pada tanggal 16 Agustus 2011, namun aku dan temanku berniat pulang ke kampung halaman kami pada tanggal 17 agustus nya (bertepatan dengan HUT RI+Nuzulul Qur'an). Aku bersama temanku Rico Irawan dan Arum Samudera berencana pulang ke kampung dengan Bus dari terminal Kalideres.
Saat kami berada disana ada satu hal yang kulupakan, ternyata aku belum mengambil uang di ATM dan dompetku kosong #hufth dan akhirnya aku dan rico bertualang dahulu mencari atam disekitar terminal. Kami bertanya kepada penduduk sekitar dan jawabannya adalah "ATM Centre terdekat di Mall Jogja atau Daan Mogot, "What" namun karena itu satu-satunya ATM Centre terdekat ya mau dikatakan apalagi. Yah ada untungnya juga sih, aku dan Rico akhirnya pergi ke Mal tersebut, ya sekalian cuci matalah #apasih.
Setelah mengambil uang di ATM and cuci mata sebentar serta belanja buat ifthar, aku dan temanku (Rico read) akhirnya kembali ke terminal menemui Arum yang sedang menunggu disana. Pukul 17 lewat kami berangkat dengan bus tersebut.
Yak, itulah sepertinya hari pertamaku buka puasa Ramadhan dalam kendaraan, sedikit berbeda memang, namun ya itu menjadi sedikit pengalaman berharga yang aku punya saat pulang kampung. #senengnya pulang kampung.

#SUPERBERANTAKAN

Minggu, 14 Agustus 2011

CERITA

Aku hanya ingin sedikit bercerita tentang lingkunganku disini “lagi”. Aku tinggal di daerah kelurahan pisangan ciputat, kalau tepatnya RT/RW bahkan nomor rumahpun aku belum begitu hafal. Disini aku tinggal mengontrak bersama 4 orang temanku, yaitu Ilham Ibrahim Marpid, Naufal Farisatrianto, Khoirul Ahmada Putra dan Hafidhu Nalendra. Mereka berempat merupakan teman sekamarku sejak diasrama dahulu. Mereka merupakan teman-teman yang sedikit unik dan ya memeiliki kepribadian yang berbeda-beda. Ada yang sangat suka cartoon, korea, main game, bersih-bersih dan masih banyak lagi.

Kali ini aku nggak banyak menceritakaan tentang teman satu kontrakan ku. Aku ingin sedikit berbagi cerita tentang lingkungan sekitar rumah kontrakanku. Dibelakang rumah kontrakan kami tinggal beberapa orang perempuan, kata pemilik kontrakan ini sih mereka juga anak-anak UIN,

Sabtu, 13 Agustus 2011

Instropeksi Diri Ramadhan

Sekarang sudah malam ke 14 pada bulan Ramadhan tahun ini.  Berarti 10 malam pertama yang penuh rahmat pada Bulan Ramadhan telah kita lewati. Namun pertanya'annya, sudahkah kita memaksimalkan pelatihan di Bulan Ramadhan ini, khususnya di 10 hari pertama?. Kalau aku berpikir sih, sungguh rugi, karena aku merasa menyia-nyiakan ramadhan ini, banyak main-mainnya, bahkan qur'an pun aku belum khatam. Astaghfirullahal"adziem. Sungguh banyak ujiannya kuliah di sini, apalagi di kedokteran, yang masih kuliah sampai bulan ramadhan, bahkan kakak kelasku saja kemungkinan baru H-3'an liburannya. Ya Allah kuatkalah hambaMu ini dalam menghadapi hidup, ujian dan coba'an yang engkau berikan. Sehingga hamba mampu menjalankan kewajiban yang seharusnya dapat hamba jalankan dan menjauhi apa yang seharusnya Engkau Laranmg. Amiin.

Sabtu, 06 Agustus 2011

REFLECTION

Diawali pada suatu hari, kalau tidak salah hari kamis lalu. Suatu pagi tersebut saat terbangun dari tidur #tidur setelah sholat shubuh, aku mendengar suara seperti berisik dari luar rumahku (kontrakan). Aku mencari darimana sumber suara itu, lalu kubuka pintu rumah dan melihat ada seorang wanita paruh baya sedang mencari-cari botol bekas di tempat sampah depan kontrakanku. Sedikit miris memang, Negeri ini, yang subur dan kaya akan sumber daya alamnya memiliki banyak sekali sumber daya manusia yang #tak bisa aku katakan. Sudah sering sih aku melihat hal seperti ini, baik di kontrakan lebih-lebih dijalanan. Terkadang aku melihat seorang kakek yang menarik gerobak (kasarnya yang berisi rongsokan/kardus, botol) yang ditemani si nenek. Sedikit terpukul memang, namun aku masih belum mampu untuk melakukan apa-apa, hanya hatiku saja yang masih bisa berbuat, dan berdo'a semoga mereka diberikan rezeki oleh Allah SWT.


Melihat hal-hal tersebut, terbesit dalam pikiranku bahwa " Aku harus bersyukur dengan apa yang telah kumiliki saat ini." Memang sih sudah menjadi sifat dari manusia itu sendiri bahwa tidak pernah puas akan apa yang dimilikinya saat ini, namun Aku harus tetap mencoba berusaha untuk tetap bersyukur dengan apa yang telah Allah berikan kepadaku kemarin, hari ini dan esok. 

"mungkin sedikit berantakan kata-katanya, ma'af"

Senin, 01 Agustus 2011

RAMADHAN yang sedikit Berbeda

Ini adalah tahun pertama aku kuliah di UIN #sebenarnya bener tahun pertama (sudah semester 2 sih kuliahnya). Namun ada sesuatu yang menurutku berbeda, terutama untuk tahun ini #Hijriah, ya Bulan Ramadhan. Di bulan Ramadhan sebelumnya aku selalu di rumah (Terutama Hari-hari pertama) bersama dengan keluarga (Abah, Ibu dan kakak-kakak serta keponakan-keponakan ku yang.....). Ramadhan kali ini aku masih belum bisa pulang ke kampung halamankua, dikarenakan kami belum libur.

Dimulai dari malam pertama Ramadhan ini, kami sekongtrakan sholat tarawih berjama’ah di Mushola dekat kontrakan kami. Aku merasa sangat senang